Bahasa Banjar
Provinsi Jambi(Sumatra)

         
 

Bahasa Banjar yang berada di Provinsi Jambi dituturkan di Desa Parit Pudin, Kecamatan Pangabuan, Kabupaten Tanjung Jabung Barat; Desa Pembengis, Kecamatan Bram Itam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat; dan Desa Sungairambut, Kecamatan Berbak, Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Bahasa Banjar yang terdapat di Provinsi Jambi terdiri atas tiga dialek, yaitu (1) dialek Paritpudin, (2) dialek Pembengis, dan (3) dialek Sungairambut. Dialek Paritpudin yang dituturkan di Desa Parit Pudin, Kecamatan Pangabuan, Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Dialek Pembengis yang dituturkan di Desa Pembengis, Kecamatan Bram Itam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Dialek Sungairambut yang dituturkan di Desa Sungairambut, Kecamatan Berbak, Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Berdasarkan hasil penghitungan dialektometri, persentase perbedaan ketiga dialek tersebut berkisar 53,75—56%. Sementara itu, persentase perbedaan bahasa Banjar yang terdapat di Kalimantan Selatan  dan di Provinsi Jambi sebesar 72,75% sehingga berbeda dialek.