Bahasa Bali
Provinsi Kalimantan Tengah(Kalimantan)

    
 

Bahasa Bali dituturkan oleh masyarakat di Desa Basarang Jaya, Kecamatan Basarang, Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah. Bahasa Bali bukan bahasa daerah Kalimantan Tengah, tetapi bahasa suku Bali yang bertransmigrasi dari wilayah Bali.

Berdasarkan hasil penghitungan dialektometri, isolek Bali merupakan sebuah bahasa dengan persentase perbedaan berkisar 88,05—96% jika dibandingkan dengan bahasa-bahasa lainnya yang ada di Provinsi Kalimantan Tengah. Misalnya, bahasa Bali dengan bahasa Katingan 88,05%, bahasa Bali dengan bahasa Dayak Ngaju 93,75%, dan bahasa Bali dengan bahasa Waringin 96%.