Bahasa Kaiely
Provinsi Maluku(Maluku)

    
 

Bahasa Kayeli pada masa dahulu dituturkan oleh masyarakat Kayeli di Desa Kaiely, Kecamatan Teluk Kaiely¸ Kabupaten Buru, Provinsi Maluku. Menurut pengakuan penduduk, wilayah tutur bahasa Kayeli berbatasan dengan wilayah tutur bahasa Gunung di sebelah timur Desa Kayeli, yaitu Desa Masarete; wilayah tutur bahasa Bugis di sebelah barat, yaitu Desa Kaki Air; dan berbatasan dengan pegunungan dan laut di sebelah utara dan selatan. Berdasarkan hasil penghitungan dialektometri, isolek Kayeli merupakan sebuah bahasa dengan persentase perbedaan berkisar 81%—100% jika dibandingkan dengan bahasa lain di Maluku, seperti bahasa Tagalisa  dan Buru.